MENJELANG RAMADHAN, SATPOL PP DAN DAMKAR KAB. BONE BOLANGO MELAKUKAN OPERASI YUSTISI

MENJELANG RAMADHAN, SATPOL PP DAN DAMKAR KAB. BONE BOLANGO MELAKUKAN OPERASI YUSTISI

Dalam rangka Menjaga kesucian Bulan Suci Ramadhan Tahun 1446 H/2025 M dan Kekhusu'an Umat Islam dalam menjalankan ibadah puasa, Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP Damkar) Kabupaten Bone Bolango menggelar razia minuman keras (miras) di sejumlah lokasi, termasuk kios dan tempat hiburan malam dan Mensosialisasikan edaran untuk para pemilik rumah makan, restoran,kafe,dan karaoke  di wilayah Kabupaten Bone Bolango,   Kamis, 27 Februari 2025.

Razia ini dilakukan sebagai bagian dari upaya penegakan ketertiban menjelang bulan suci Ramadan 1446 H atau tahun 2025.

Operasi yang dipimpin oleh Kasatpol PP dan Damkar Kabupaten Bone Bolango ABDUL WAHAB HADJU, SH. dan di dampingi oleh ibu Sekdis Satpol PP dan Damkar Kabupaten Bone bolango YULIA KAHARU, S.STP. Msi., Kabid PPUD HENDRA KRISNA LAHAY S.Sos, M.AP dan Anggota Satpol dan Damkar Kabupaten Bone Bolango, dalam razia tersebut petugas berhasil mengamankan Berbagai macam  miras dan miras oplosan

" Pemerintah Daerah mengeluarkan surat edaran dalam rangka  pembatasan jam operasional THM (tempat Hiburan Malam),restoran,kafe, dan karaoke di wilayah Kabupaten Bone Bolango selama bulan ramadhan." tandas Kasatpol"

"Surat Edaran sudah kami edarkan di warung,kafe,restoran,dan tempat karaoke agar menyesuaikan jam operasional sesuai ketentuan yang berlaku, jika ada yang melanggar, kami akan memberi sanksi tegas", ujar ABDUL WAHAB,SH.

Selain memperketat jam operasional THM,restoran,kafe,dan karaoke, Satpol PP dan Damkar Kabupaten Bone Bolango juga mengintensifkan razia minuman keras di sejumlah Lokasi kafe yang ada di wilayah Kabupaten Bone Bolango.

"insyaAllah operasi ini akan dilakukan secara berkala untuk memastikan tidak ada peredaran miras yang berpotensi mengganggu ketertiban masyarakat selama bulan ramadhan". pungkas Kasatpol PP  dan Damkar Kabupaten Bone Bolango.

ABDUL WAHAB HADJU, SH juga menghimbau masyarakat untuk turut serta menjaga ketertiban dengan melaporkan aktivitas yang mencurigakan yang dapat menggangu keamanan dan kenyamanan. Pengawasan ini akan terus di lakukan sepanjang ramadhan gina menciptakan suasana yang kondusif di Kabupaten Bone Bolango.