SATPOL PP DAN DAMKAR KABUPATEN BONE BOLANGO PAM PESTA RAKYAT DALAM RANGKA HUT KABUPATEN BONE BOLANGO KE- 22 TAHUN

SATPOL PP DAN DAMKAR KABUPATEN BONE BOLANGO PAM PESTA RAKYAT DALAM RANGKA HUT KABUPATEN BONE BOLANGO KE- 22 TAHUN

Pesta rakyat peringatan malam puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Bone Bolango yang ke-22 Tahun, dilaksanakan Rabu, (29/01) 2025 di Center Point Bone Bolango.

Terlihat Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli, Forkopimda, Kapolres Bone Bolango, Ketua Pengadilan Negeri Kota Gorontalo, dan tamu undangan lainnya tampak menikmati suasana pada malam hari yang sangat ramai ini.

Masyarakat yang datang mencapai ribuan, memadati sekitar panggung, penampilan dimulai dari Gen z, The Soul Band dan dilanjutkan oleh penampilan lainnya.

Tidak hanya hiburan di panggung tapi masyarakat yang hadir juga dapat menikmati aneka jajanan dari stand-stand makanan, minuman yang berjejer di sisi kanan kiri jalan.

Dan tak lupa pula Satuan Polisi Pamong Praja Dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Bone Bolango tetap semangat menjalankan tugas Pengamanan dan Penertiban pedagang kaki lima di area tersebut, Guna kelancaran dan Kenyamanan Tamu Undangan Dan Masyarakat yang Hadir pada malam puncak Hut Kabupaten bone bolango tersebut, Ungkap Kasatpol PP Bone Bolango.

Bahkan, ada tempat bermain anak-anak berupa seluncuran yang sangat menghibur bagi anak-anak yang datang bersama orang tua, Itu pula tak lupa di cek keamanan dari pihak kami, ungkap kasatpol pp dan dam kar kabupaten bone bolango,' ABDUL WAHAB HADJU, SH,.

Pihak keamanan Satpol pp dan damkar kabupaten bone bolango,dan  dari pihak kepolisian kabupaten Bone bolango  begitu ketat menjaga ketertiban, sampai dengan selesai acara malam puncak. Pesta pakyat malam puncak HUT begitu menghibur bagi masyarakat Bone Bolango dan semua yang hadir sangat meriah.